berikut ini beberapa manfaat dan efek samping memutihkan wajah dengan es batu:
Manfaat es batu untuk kecantikan
1. Mengobati jerawat.
Kamu cuma perlu mengambil es batu di dalam kulkas lalu mengusapkannya ke wajah mu selama 15 menit, dan rasakan perubahannya. Cara ini dapat membuat bengkak jerawat menjadi kempes dan jerawat pun sembuh.
2. Menghilangkan noda bekas jerawat
Jerawat yang sudah sembuh bukan berarti masalah sudah selesai. Malah datang masalah baru, yaitu noda bekas jerawat. Jangan panik! Kamu hanya perlu mengompres wajah mu dengan es batu secara rutin selama 15 menit. Bukan cuma bekas jerawat yang hilang, wajah kamu juga akan terlihat lebih segar.
3. dapat mengecilkan pori-pori kulit wajah
Selain jerawat, pori-pori besar juga merupakan masalah yang sangat mempengaruhi penampilan. Jika tidak bersih pada saat membersihkan wajah, kotoran akan tetap menempel diwajah, dan hal ini akan lebih rentan menimbulkan tumbuhnya jerawat.
Untuk mengatasi masalah pori-pori besar, kita bisa memanfaatkan es batu. Sensasi dingin es batu dipercaya dapat membantu mengecilkan pori-pori kulit wajah.
Caranya kamu hanya perlu mengompres / olesi wajah dengan menggunakan es batu secara rutin, hal tersebut dapat membantu mengecilkan pori-pori kulit anda.
4. Mencerahkan wajah
Nggak perlu pakai pemutih untuk punya kulit wajah yang cerah. Cukup blender timun dan stroberi, lalu bekukan sampai menjadi es. oleskan es ini ke permukaan wajah. Campuran ini akan membuat kulit wajah mu menjadi lebih cerah tanpa bahan kimia.
5. Mengatasi lingkaran hitam pada mata
Buat yang punya mata panda, es batu juga bisa jadi solusi. Campurkan air rebusan mawar dan timun lalu blender menggunakan es batu. Oleskan campuran tersebut ke bagian lingkar mata. Mata panda akan menghilang secara perlahan.
6. Membuat make up tahan lama
Oleskan es batu pada wajah sebelum mengoleskan make up. Ini akan membuat pori-pori kamu tertutup dan make up pun menjadi lebih tahan lama.
7. Mengatasi kulit berminyak
Kulit berminyak merupakan salah satu masalah yang harus diatasi untuk membuat wajah anda terlihat mempesona. es batu dapat bermanfaat untuk mengurangi minyak berlebih di wajah.juga dapat membantu proses kulit berminyak.
untuk mengatasinya dengan rajin mengompres wajah dengan menggunakan es batu selama sepekan. Hal ini dapat membantu menjaga sel-sel lemak berada di bawah kontrol.
8. Meningkatkan Sirkulasi Darah
Menggosok es batu di wajah akan meningkatkan sirkulasi darah. Pada akhirnya efektif untuk mencegah tanda-tanda normal dari penuaan. Gosokkan es batu di wajah selama satu menit, lalu akan ada cahaya alami pada wajah Anda. Lakukan hal ini setidaknya dua kali dalam seminggu.
9.Mengatasi ruam pada wajah
Panas matahari seringkali mengakibatkan ruam pada wajah dan membuat wajah terasa seperti terbakar. Hal ini akan membuat wajah anda kemerah-merahan. Untuk mengatasinya, cobalah mengkompres wajah dengan es batu, sensasi dinginnya dapat membantu meringankan timbulnya ruam-ruam tersebut.
10.Mengatasi mata lelah
Setelah melakukan aktivitas seharian, tentunya anda akan merasakan lelah.Ambil beberapa butir es batu, lalu kompreskan ke mata. Hal ini akan memberikan efek menenangkan pada mata anda.
Beberapa hal penting yang harus anda perhitungkan sebelum menggunakan es batu pada permukaan kulit secara langsung dan berlebihan.
1. Kapiler di bawah bagian kulit akan mudah terpecah
Penggunaan es batu secara langsung pada seluruh permukaan kulit dianggap akan memberikan dampak buruk. Salah satunya adalah bagian kapiler yang terdapat di bawah kulit akan mudah terpecah.
Hal ini terjadi karena permukaan kaliper ini memiliki lapisan yang sangat halus dan cukup sensitif. Sehingga saat es batu menempel pada bagian kulit secara langsung maka akan terjadi pembengkakan serius pada bagian itu dan berakhir bagian kapiler akan pecah.
Hal ini justru akan memberikan efek buruk bagi permukaan wajah secara menyeluruh.
2. Membuat kulit menjadi radang berlebihan
Ini adalah salah satu dari bahaya es batu pada wajah. Anda harus ingat bahwa es batu akan membuat kulit menjadi radang. Biasanya hal ini terjadi melalui perubahan warna kulit hingga mengalami bengkak serius.
Bahkan, pada bagian kulit itu juga terjadi pengerasan yang membuat permukaan kulit menjadi sedikit beku.
Penggunaan es batu pada kulit harus diterapkan dengan sangat hati-hati. Masing-masing dari kulit juga memiliki kondisi yang cukup berbeda. Selain itu, pada kulit yang memiliki masalah jerawat serius juga akan membuat bagian dari permukaan kulit akan semakin buruk.
Pada umumnya, beberapa jerawat akan mengalami pecah di permukaan kulit. Hal ini yang justru akan membuat bibit jerawat baru tumbuh di bagian kulit wajah anda
3. Kulit menjadi lebih kering
Masalah ini sebenarnya sering terjadi pada permukaan kulit normal yang menggunakan es batu sebagai salah satu cara untuk mengembalikan kelembaban alami. Penggunaan es batu secara berlebihan dianggap akan memberikan pengaruh buruk.
Hal ini terjadi karena bagian kulit itu akan sangat kering. Bila terlalu lama dibiarkan maka permukaan kulit ini juga akan mengelupas dalam jumlah yang banyak. Sehingga permukaan wajah anda terlihat seperti bersisik.
Sebaiknya hindari penggunaan es batu secara langsung bila hal ini mengakibatkan iritasi yang berlebihan.
4. Es batu juga mengandung bakteri
Beberapa orang mungkin menganggap bahwa es batu menjadi salah satu solusi untuk mengembalikan kelembaban kulit dan mencegah kulit berminyak. Namun, anda juga harus ingat bahwa tidak semua es batu itu bersih, ada juga sebagian yang mengandung bakteri.
Bila es batu yang memiliki kandungan bakteri ditempelkan secara langsung ke permukaan wajah, hal ini justru akan membuat perpindahan bakteri pada wajah anda.
Tentu saja kondisi ini menjadikan permukaan kulit wajah mendapatkan bakteri yang cukup banyak.
Sebelum Anda menggunakan es batu untuk perawatan kulit wajah, Anda harus lebih dulu memperhatikan hal-hal berikut ini.
- Selalu bersihkan wajah Anda sebelum mengoleskan es batu ke wajah
- Gunakan sarung tangan untuk melindungi tangan dari dinginnya es batu
- Lapisi es batu dengan kain atau kantong plastik, jangan langsung dioles ke wajah.
- Jangan lakukan terapi es batu ini lebih dari 1 jam karena akan menimbulkan penyempitan pembuluh darah pada wajah Anda.
berbagai sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar